cctv-sidoarjo

Proses Pemasangan CCTV, Hal Penting yang perlu diperhatikan

Menjaga keamanan dan kenyamanan melalui proses pemasangan CCTV oleh profesional di bidangnya adalah keputusan tepat. Terutama ketika rumah sering kosong karena pemiliknya terlalu sibuk bekerja atau pulang-pergi ke luar kota dengan alasan ada urusan pekerjaan.

Kamera pengawas dapat dibeli secara mudah, baik ke toko langsung maupun membeli secara daring melalui marketplace. Untuk pembelian daring, sebaiknya memperhatikan apakah disediakan garansi oleh toko serta membaca secara detail spesifikasi barang tersebut.

Ada beberapa toko yang menawarkan jasa berikut dengan pemasangannya guna memudahkan penggunaan pengawas. Namun, apabila tidak begitu membutuhkan atau jasanya tidak tersedia, jangan ragu melakukan pemasangan sendiri secara tepat.

3 Proses Pemasangan CCTV yang Perlu Diketahui

Informasi penting bagi Anda setelah membeli kamera pengawas dan harus memasangnya sendiri. Di bawah ini kami rangkum beberapa cara tepat supaya Anda dapat memasang sendiri kamera CCTV di rumah, kantor, maupun tempat usaha:

  1. Menentukan Lokasi
  2. Memeriksa Memori
  3. Sinkronisasi dengan HP atau PC

Mari kita bahas satu persatu, agar kita lebih paham tentang proses pemasangan CCTV baik untuk rumah maupun tempaat usaha.

1. Menentukan Lokasi

Menentukan lokasi tepat bagi setiap orang tergantung kepada kebutuhannya masing-masing. Jika alat pantau ditujukan mengawasi area pagar atau depan rumah maka peletakannya tepat pada bagian teras, menghadap ke luar rumah, dan dibuat agak tinggi.

Jika tujuannya untuk memantau kamar anak atau kamar bayi maka lokasi tepatnya ada di kamar bayi tersebut. Pada lokasi ini, penting sekali diperhatikan proses pemasangan CCTV supaya tidak terjangkau oleh bayi, apalagi jika bayi sudah mulai aktif bergerak sana-sini.

Apabila tujuannya untuk memantau karyawan ketika bekerja di rumah, misal Anda membuka usaha catering. Maka lokasi tepat sebaiknya tidak terlihat langsung oleh para pegawai supaya pantauan riil dapat Anda terima secara menyeluruh.

Pemilihan lokasi ini penting dan akan menentukan apakah aktivitas orang-orang di dalamnya dapat terpantau dengan baik atau tidak. Posisi tidak tepat bukan hanya memberikan bukti tidak akurat, namun berpotensi terhadap tindakan manipulatif pekerja di rumah.

2. Memeriksa Memori

Atur kebutuhan memori yang akan digunakan untuk merekam setiap kejadian dalam jangka waktu satu bulan. Semakin besar memori dipilih maka semakin bagus kualitas video yang dihasilkan serta semakin panjang durasi rekaman guna menjadi bukti apabila dibutuhkan.’

Memeriksa memori setelah satu bulan penuh sangat penting untuk memastikan bahwa uang Anda tidak terbuang sia-sia. Tujuan utama penggunaan kamera pengawas adalah mendukung sistem keamanan yang sudah atau belum dilakukan oleh satpam komplek.

Ketika proses pemasangan CCTV dilakukan secara tepat maka memori akan bekerja secara maksimal merekam segala kegiatan. Setelah memori diperiksa, data dipindahkan ke perangkat lain kemudian dipasang kembali untuk melakukan dokumentasi secara riil.

 3. Sinkronisasi dengan HP atau PC

Cara terakhir untuk memasang perangkat pengawas di rumah maupun berbagai lokasi adalah menghubungkan semua perangkat tersedia. Pastikan kamera semuanya terpasang dengan Switch serta kapasitas listrik memadai supaya kamera pengawas menjalankan fungsinya.

Anda dapat menghubungkan perangkat kamera pengawas dengan PC, laptop, tablet, maupun smartphone yang mendukung. Secara riil time, Anda dapat memantau sendiri pergerakan setiap detiknya yang terjadi pada berbagai area dalam kamera pengawas.

Ketika rumah ditinggalkan dalam beberapa hari, dari mana saja lokasinya Anda dapat memantau secara seksama. Ketika terjadi hal tidak diinginkan maka dapat segera melapor RT setempat untuk ditindaklanjuti demi menjaga keamanan dan ketentraman di rumah.

Itu adalah beberapa hal perlu diperhatikan dalam memilih atau menentukan proses pemasangan CCTV. Mudah sekali, bukan, untuk menentukan hal penting kamera pengawas di rumah, kantor, maupun berbagai lokasi lainnya?